Wednesday, July 27, 2022

Benarkah Bumi itu Datar?

100 Klaim Bukti Ilmiah Menurut Flat Earth Society dan Bantahannya.

Oleh : J. Ardian, Dkk

Penerbit : Narasi, 2017

Halaman : 259 halaman

Orang Babilonia kuno menganggap bentuk Bumi berongga. Orang Mesir kuno menganggap bentuk Bumi persegi. Orang Mesopotamia menganggap bentuk Bumi berupa piringan datar.

Abad ke-6 SM, Pythagoras berpendapat Bumi berbentuk bulat. Tahun 330 SM, Aristoteles berpendapat Bumi seperti bola. Abad ke-5, Cosmas Indicopleustes berpendapat Bumi itu berbentuk persegi.

Abad 276-195 SM, Erastosthenes tidak saja menentukan bentuk Bumi bulat namun juga mengukur diamater Bumi dengan melakukan percobaan pada bayangan yang ada di kota Syene Mesir dengan kota Alexandria.

Dengan pengukuran tersebut didapatkan kelengkungan sebesar 7.2 derajat sehingga jika dihitung maka ditemukan keliling Bumi adalah 24.662 mil. Hal ini tidak jauh berbeda dengan perhitungan modern dimana keliling Bumi adalah 24.900 mil.

Abad ke-19, Samuel Rowbotham melakukan percobaan yang dikenal dengan Bedford Level Experiment, yaitu percobaan untuk melihat apakah permukaan air diam itu cembung atau datar.

Beberapa pakar mengatakan bahwa teori bumi datar merupakan pseudosains, yaitu pengetahuan dan metodologi yang diklaim ilmiah tapi sejatinya tidak mengikuti metode ilmiah.

No comments:

Post a Comment

Featured Post

Stories of Crime and Detection

Related Posts