Saturday, August 13, 2016

Saya Menulis Maka Saya Ada


Oleh : L. Nihwan Sumuranje

Penerbit : CV Nuansa Aulia
Tebal : 272 halaman


Berdasarkan data tahun 2000 diketahui bahwa dari 210 juta jiwa terdapat 6372 buku yang diterbitkan, jika diprosentase artinya hanya 0.003% saja dari populasi.

Sebelum menjadikan penulis sebagai profesi, ada beberapa hal yang menjadi pertanyaan, diantaranya adalah :

Prosentasi keuntungan, disebutkan bahwa rata-rata keuntungan penulis adalah 10% dari harga jual buku dengan jumlah eksemplar buku yang diterbitkan adalah sebanyak 3000 eksemplar paling sedikit terutama bagi penerbit kecil.

Ada pula yang menggunakan formula harga jual buku adalah 3 hingga 5x dari harga produksi.

Tema yang ditulis, penulis terkenal J.K Rowling memberikan tips untuk kita agar menulis mulai dari pengalaman pribadi, sedangkan Stephen King mengatakan bahwa mulai menulis dengan alasan apa pun.

Menulis sesuatu dengan mengolah bahan dari buku tapi takut dicap plagiat atau penjiplak. Perlu diperjelas dulu bahwasanya plagiat atau penjiplak adalah mengaku karya sendiri padahal tulisan tersebut merupakan hasil karya orang lain. Mengutip dengan mengatakan sumbernya bukan merupakan kategori plagiat dan tidak melanggar hukum.

Berikutnya adalah mengenai nama yang akan dicantumkan di buku, baik nama asli ataupun nama pena atau nama samaran tidaklah masalah.

Berikutnya adalah penerbit dan pencetak buku yang terkadang kita anggap sebagai hal yang sama, namun sejatinya adalah berbeda, dimana penerbit adalah yang menerbitkan atau yang memproduksi buku sedangkan pencetak buku atau percetakan buku adalah perusahaan yang mencetak buku. Dalam hal ini ada penerbit ada yang tidak mempunyai percetakan. Kita dapat menerbitkan buku sendiri dengan menggunakan Self Publisher atau Self Publishing.

No comments:

Post a Comment

Featured Post

Stories of Crime and Detection

Related Posts