Saturday, November 14, 2015

The Choice

Dialog Islam - Kristen


Oleh : Ahmed Deedat

Penerbit : Pustaka Al-Kautsar, 2014
Tebal : 490 halaman


Buku karya Ahmad Deedat ini sebenarnya sudah aku pernah baca tahun 2001 pada cetakan edisi pertama yaitu tahun 1999. Cuma di kala itu buku tersebut aku pinjam, bukan punya sendiri, dan akhirnya setelah hampir 15 tahun akhirnya aku menemukan kembali dan dapat membaca serta mengkoleksi buku ini.

Dan yang lebih menakjubkan akan atas apa yang dinamakan dengan kebetulan, beberapa hari sebelumnya aku bertanya-tanya dari pertanyaan rekan kerja, mengapa Nabi Muhammad sebagai nabi penutup diturunkan atas bangsa Arab, bukan dari bangsa Yahudi seperti nabi-nabi sebelumnya.

Dan akhirnya dahaga akan pengetahuan tersebut aku bisa menemukan jawabannya dari buku ini.

Pada halaman 20, dikutip dari Injil sebagai berikut "...Dan, dia (Ismail) akan menentang semua saudaranya." (Kejadian 16 :12). "Dan, dia (Ismail) wafat dan dikumpulkan kepada kaum leluhurnya"(Kejadian 25 : 17)

Di halaman 44 juga disebutkan sebagai berikut "Mereka membangkitkan cemburuku dengan yang bukan Allah, mereka membuatku marah dengan berhala mereka. Sebab itu Aku akan membangkitkan cemburu mereka dengan yang bukan umat, dan akan membuat mereka marah dengan bangsa yang bodoh" (Kitab - Ulangan 32 : 21).

#sinopsisbuku
#resensibuku
#potretbuku

No comments:

Post a Comment

Featured Post

Stories of Crime and Detection

Related Posts