Tujuh Teori Agama Paling Berpengaruh
Oleh : Daniel L. Pals
Penerbit : Ircisod, 2018
Tebal : 492 halaman
Agama menjadi pendamai kekuatan manusia menjadi jawaban atas pertanyaan apakah kekuatan yang mengendalikan dunia berbentuk kesadaran dan personal. Sebuah jawaban yang dianggap berseberangan dengan magis dan sains. Karena alam selamanya akan diatur oleh hukum alam mekanis.
Di jaman kuno, di saat kondisi alam tidak berjalan sesuai dengan harapan mereka, masyarakat primitif akan berpikir dan berusaha memahami alam dengan jalan pertama yang mereka tempuh sebagai magis atau sympathetic magic.
Magis dibangun berdasarkan asumsi bahwa ketika satu ritual atau perbuatan dilakukan secara tepat, maka akibat yang akan dimunculkannya juga pasti akan terwujud seperti yang diharapkan.
Sedangkan agama memilih jalan yang agak berbeda dengan apa yang ditempuh magis. Meski keduanya sama-sama didefinisikan sebagai kepercayaan terhadap kekuatan spiritual. Dalam agama sesuatu yang supernatural dan disebut Tuhan.
Agama pada akhirnya tidak akan terlihat sebagai sesuatu yang tanpa sosok (impersonal) yang bisa diketahui secara pasti, karena agama juga dituliskan oleh hukum alam, bahkan mungkin hanya keyakinan dan tingkah laku pribadi yang bisa dijelaskan dengan baik.
No comments:
Post a Comment